Daftar Pemeriksaan Website adalah awal berkenalan dengan Pencarian Google

Berikut adalah daftar pemeriksaan website yang harus anda lakukan agar tampil di indeks pencarian Google. Website anda terdaftar dalam pencarian Google sebenarnya sangatlah mudah, jika web anda sudah sesuai dengan petunjuk. Anda tidak perlu perlakuan khusus kecuali menambahkan artikel di website.

Berikut adalah daftar pemeriksaan website agar bisa mengetahui sampai di mana Google melihat website anda.

1. Apakah website saya terdaftar di Google?

Untuk melihat apakah website anda telah ter-indeks di mesin pencarian Google, ketik pada browser internet dengan kata “site:namawebsiteanda.com”. (hilangkan tanda petik)

Jika website anda belum tampil di hasil pencarian, silahkan daftarkan dahulu di Google Search Console. Setelah itu tambahkan alamat url website anda agar ter-indeks di https://www.google.co.id/intl/id/add_url.html

2. Apakah website saya menyediakan konten berkualitas?

Yakinkan kepada pengunjung website anda akan mendapatkan kualitas terbaik untuk produk, layanan, atau informasi yang di berikan.

Pastikan hal ini menjadi faktor utama bagi website anda untuk mendapatkan pengunjung.

3. Apakah bisnis lokal anda tampil di pencarian Google?

Google menyediakan fasilitas Google MyBusiness untuk membantu anda dalam memperkenalkan usaha dalam bentuk hasil pencarian dan Peta Google.

Daftarkan bisnis anda sekarang.

4. Apakah website anda cepat dan mudah di akses pada setiap perangkat?

Pastikan website anda cepat dan mudah di akses pada setiap perangkat seperti telepon pintar, tablet dan desktop.

5. Apakah website saya Aman?

Pengunjung website sekarang mengutamakan keamanan data. Siapkan website anda dalam segi keamanan dalam penampilan dan akses data dengan HTTPS.

6. Apakah saya membutuhkan bantuan?

Jika anda butuh bantuan karena kurang mengetahui tentang optimasi website atau cara untuk meningkatkan performa website anda, silahkan hubungi ReeZh Design

Kapan Anda harus melakukan pemeriksaan daftar website di Google?

Jika anda memiliki website beserta halaman tidak terdaftar di mesin pencarian, maka anda sudah seharusnya memeriksakan kendala ini.

Website Baru

Jika website anda baru, maka harus terlebih dahulu di daftarkan ke Search Console. Pastikan jasa pembuatan website anda melakukan hal ini agar bisa tampil di Google Search.

Lama waktu website agar tampil di indeks pencarian mulai dari 1 hari sampai dengan 2 minggu tergantung dari banyak faktor.

Website Lama Pindah Alamat

Ketika anda melakukan pindah alamat website, tanpa www ke www atau sebaliknya tentu akan merubah daftar halaman website yang telah terdaftar di Google. Segera periksakan melalui fasilitas search console.

Cari kendala yang muncul dan ikuti petunjuk yang di berikan agar situs internet anda kembali tampil di daftar pencarian.

Kecepatan Google menemukan situs Anda

Ketika halaman tidak tampil di pencarian, ini bisa karena masalah Crawling. Oleh sebab itu permasalahan crawling bisa di sebabkan oleh halaman tidak bisa di baca atau di temukan, atau tidak memahami dari indeks halaman.

Jasa Optimasi Website

ReeZh Design menyediakan jasa optimasi website untuk anda yang tidak memiliki kapabilitas untuk melakukan perbaikan website di mesin pencarian Google.

Hubungi kami langsung untuk konsultasi dan informasi selengkapnya melalui telepon atau whatsapp.

Tinggalkan Balasan